Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dapat Jatah Libur Lebaran, Skuat PSIM Diminta Jaga Kondisi Fisik

By Christina Kasih Nugrahaeni - Jumat, 8 Juni 2018 | 15:53 WIB
 Pemain PSIM Yogyakarta merayakan gol yang dicetak Hendri Satriadi (tengah) saat melawan Persiba Balikpapan dalam laga lanjutan Liga 2 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (15/5/2018).
GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM
Pemain PSIM Yogyakarta merayakan gol yang dicetak Hendri Satriadi (tengah) saat melawan Persiba Balikpapan dalam laga lanjutan Liga 2 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (15/5/2018).

Pemain PSIM Yogyakarta akan mendapatkan libur lebaran selama 10 hari.

Libur lebaran akan diberikan mulai tanggal 10-20 Juni 2018.

Sekretaris PSIM Yogyakarta, Jarot Sri Kastawa, tidak menampik durasi libur lebaran yang diberikan kepada pemain terlalu lama.

Namun pihaknya mengkhawatirkan mengenai kondisi kebugaran pemain seusai libur panjang yang diberikan.

(Baca Juga: Sosok Penting di Balik Produktifnya Ezechiel N'Douassel bersama Persib)

"Sebenarnya libur 10 hari terlalu lama. Ini tugas berat tim pelatih nantinya untuk mengembalikan kebugaran pemain saat latihan perdana nanti," kata Jarot, Kamis (7/6/2018).

Jarot pun meminta para pemain untuk tetap menjaga kondisi fisik masing-masing saat libur lebaran nanti.

"Kalau pemain yang tidak bisa jaga kondisi saat libur maka akan berdampak buruk," tegas Jarot.

 

 


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X