Tercatat hanya ada tiga nama pemain lokal yang mengisi daftar 10 besar top scorer sementara Liga 1 2018.
Lebih dari 300 gol telah tercipta hingga pekan ke-13 Liga 1 2018.
Striker Persib Bandung, Ezechiel N'douassel, saat ini menjadi top scorer sementara Liga 1 dengan perolehan 11 gol.
(Baca Juga: Inilah Pertandingan Paling Berkesan bagi Riko Simanjuntak Selama Berseragam Persija)
Kemudian disusul oleh bomber Mitra Kukar Fernando Rodriguez Ortega dengan koleksi 10 gol.
Meski dikuasai nama asing, tetap ada tiga nama pemain asal Indonesia yang mengisi daftar 10 top scorer Liga 1 2018.
Dua nama pemain naturalisasi yakni Stefano Lilipaly (Bali United) dan Alberto Goncalves (Sriwijaya FC).
Serta satu nama pemain asli Indonesia yaitu Rizky Pellu (PSM Makassar) menjadi bagian dari 10 besar top scorer Liga 1.
Bersama Bali United, Stefano Lilipaly, yang berposisi sebagai winger mampu mengoleksi delapan gol dari 13 pertandingan.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar