Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Barito Putera Harapkan Keajaiban Saat Hadapi Borneo FC

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Minggu, 15 Juli 2018 | 17:46 WIB
Skuat Barito Putera sukses menaklukan Martapura FC 4-2 di Grup B Piala Presiden 2018.
www.instagram.com/psbaritoputeraofficial
Skuat Barito Putera sukses menaklukan Martapura FC 4-2 di Grup B Piala Presiden 2018.

Barito Putera akan dijamu Borneo FC dalam lanjutan pekan ke-16 Liga 1 di Stadion Segiri, Samarinda pada Senin (16/7/2018).

Menjelang laga tersebut, pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago dihantui sejarah buruk bermain di kandang Borneo FC.

(Baca Juga: Ditinggal Egy Maulana Vikri, Lechia Gdansk Alami Dua Kekalahan Beruntun)

Di musim lalu, Barito Putera harus takluk dari tuan rumah Borneo FC dengan skor 1-2.

Oleh sebab itu, Jacksen F Tiago sudah menyiapkan strategi dalam membendung serangan tuan rumah, dan berharap keajaiban datang.

"Sejarah tidak menguntungkan kita saat bermain disini. Tahun lalu kita mendapat pengalaman yang tidak menyenangkan. Ada banyak hal yang kita persiapkan sebelum pertandingan besok. Harapan saya semoga besok ada keajaiban yang terjadi," ujarnya dilansir BolaSport.com dari laman resmi Barito Putera.

Dalam laga melawan tuan rumah Pesut Etam, Barito Putera juga akan pincang.

Dua pilarnya yakni Rizky Pora dan Gavin Kwan Adist harus absen lantaran terkena akumulasi kartu kuning.

Saat ini tim berjulukan Laskar Antasari masih berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2018 dengan perolehan 27 poin.

Sedangkan tuan rumah Pesut Etam berada di posisi ke-12 dengan perolehan 19 poin.


Editor : Aidina Fitra

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.