Rivalitas Arema FC dengan Persib Bandung tak mengganggu Makan Konate.
Pemain asal Mali yang baru saja pindah ke Arema FC itu memang sangat dikenal di kalangan bobotoh.
Makan Konate mengaku posisinya di hati bobotoh bukan masalah yang besar.
(Baca Juga: Wasit Dikambinghitamkan gara-gara Koleksi Kartu Kuning Marc Klok Selama 16 Laga)
Sebagai pemain profesional Konate menegaskan berpindah tim adalah hal yang wajar.
Tak ada rasa khawatir baginya meskipun kini berseragam klub rival dari Persib.
“Sebagai pemain profesional, pindah tim itu sudah biasa,” kata Konate.
“Saya tidak ada masalah dengan Persib. Saat saya pergi dari Persib juga dengan cara baik-baik,” beber gelandang 26 tahun, dikutip SuperBall.id dari suryamalang.com, Kamis (19/7/2018).
Sebelumnya, Makan Konate diboyong Rahmad Darmawan dari Malaysia untuk berseragam Sriwijaya FC.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | superball.id |
Komentar