Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Rapat Memutuskan Waktu Laga Persib Vs Persija Dimajukan

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 19 September 2018 | 20:17 WIB
Panpel dan pengurus Persib Bandung berkunjung ke Kantor Polrestabes Bandung, Rabu (19/9/2018).
twitter.com/persib
Panpel dan pengurus Persib Bandung berkunjung ke Kantor Polrestabes Bandung, Rabu (19/9/2018).

Pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta pada pekan ke-23 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kabupaten Bandung, Jawa Barat, kemungkinan besar digelar sesuai jadwal, yakni Minggu (23/9/2018).

Namun, pihak kepolisian di Bandung meminta adanya perubahan kick-off pertandingan yang semula 18.30 WIB menjadi 15.30 WIB.

Kepastian itu sesuai hasil rapat koordinasi antara manajemen Persib dengan pihak Polrestabes Bandung di Bandung, Jawa Barat, Rabu (19/9/2018).

(Baca juga: Sapa Wartawan Polandia, Egy Maulana Diteriaki Lionel Messi)


Dalam rapat itu juga dihadiri oleh perwakilan suporter Persib, Bobotoh, dan Pemerintah Daerah Bandung.

“Maka tadi disepakati pertandingan Persib melawan Persija dilaksanakan pada 23 September 2018 pukul 15.30 WIB,” kata Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Imam Sugema, saat dihubungi wartawan.

Dimajukannya pertandingan itu juga dikarenakan faktor keamanan.

Imam Sugena juga berharap laga itu bisa berjalan dengan baik tanpa ada kendala.

“Semoga seluruh pihak termasuk para suporter tetap menjaga sportivitas dan kondusivitas kota Bandung yang kami cintai,” kata Imam Sugena.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.