Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung Selangkah Lagi Daratkan Pemain Sriwijaya FC

By BolaSport - Kamis, 3 Januari 2019 | 13:05 WIB
Gelandang Persiba Balikpapan, Siswanto (kiri), berebut bola dengan bek Sriwijaya FC, Zalnando, pada babak penyisihan Grup B Piala Gubernur Kaltim 2018 di Stadion Batakan Kalimantan Timur, Sabtu (24/02/2018) sore.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Gelandang Persiba Balikpapan, Siswanto (kiri), berebut bola dengan bek Sriwijaya FC, Zalnando, pada babak penyisihan Grup B Piala Gubernur Kaltim 2018 di Stadion Batakan Kalimantan Timur, Sabtu (24/02/2018) sore.

Bek Sriwijaya FC, Zalnando, mengisyaratkan memilih Persib Bandung sebagai klub barunya.

Terdegradasinya Sriwijaya FC ke kompetisi kasta kedua menjadi alasan kuat bagi Zalnando untuk pergi.

Di usianya sekarang, berkompetisi dengan persaingan level tertinggi menjadi pilihan utama.

Meski tidak secara gamblang mengungkapkan perjalanan karier selanjutnya, kemungkinan besar Zalnando bakal jatuh ke pangkuan Persib Bandung.

Sebagai orang asli Jawa Barat, Zalnando tak menampik bila Persib Bandung merupakan cita-citanya.

(Baca Juga: Rumor Transfer Liga 1 - Zalnando dan Esteban Vizcarra ke Persib, Beto ke Persija)

Apalagi, kota tempat kelahirannya 'hanya' selemparan batu dari Kota Bandung, tempat Persib mukim.

Sebagai pemuda yang lahir dan besar di Cimahi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, tentu ada ikatan emosional antara dirinya dengan Pangeran Biru.

"Bisa saja saya memilih klub yang punya kedekatan emosional," kata Zalnando, kutip BolaSport.com dari laman resmi Liga Indonesia.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X