Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persija Jakarta Resmi Berkandang di Stadion Utama Gelora Bung Karno

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 19 Januari 2018 | 08:36 WIB
Penyerang Persija Jakarta, Marco Simic (tengah), merayakan gol bersama rekan setimnya dalam laga hari kedua Suramadu Super Cup 2018 melawan Kedah FA di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Selasa (09/01/2018) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Penyerang Persija Jakarta, Marco Simic (tengah), merayakan gol bersama rekan setimnya dalam laga hari kedua Suramadu Super Cup 2018 melawan Kedah FA di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Selasa (09/01/2018) malam.

Persija Jakarta dipastikan bakal menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) sebagai kandang mereka di Piala AFC 2018.

Kepastian itu didapatkan setelah Manager Club Competition AFC, Lorenzo Fofi, berkunjung ke Jakarta untuk meninjau SUGBK dan sekaligus menggelar pertemuan dengan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha, bersama Ketua Panpel Persija, Arif Perdana Kusuma, di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Pusat, Kamis (18/1/2018).

Saat dihubungi BolaSport.com Kamis (18/1/2018) malam WIB, Arif mengatakan bahwa delegasi AFC itu sudah meninjau SUGBK sejak Rabu (17/1/2018).

Setelah berkunjung ke SUGBK, pada Kamis (18/1/2018) siang, mereka langsung bertemu dengan Ratu Tisha.


Skuat Persija Jakarta saat berada di Kuala Lumpur, Malaysia.(INSTAGRAM.COM/PERSIJAJKT)

"Dari pertemuan tadi pihak AFC menyebutkan bahwa Persija sangat layak menggunakan SUGBK sebagai kandang di Piala AFC. Itu juga didukung penuh oleh PSSI kepada Persija," kata Arif.

Persija akan berjuang di Piala AFC pada 14 Februari 2018 dengan melakukan laga tandang melawan klub Malaysia, Johor Darul Takzim atau Selangor FA.

Tim asuhan Stefano Cugurra itu baru akan melakoni laga kandang melawan perwakilan klub Singapura, Tampines Rovers, pada 28 Februari 2018 di SUGBK.

Lawan terakhir Persija di babak penyisihan Grup H adalah perwakilan dari Vietnam, Song Lam Nghe An FC.

Arif juga memastikan jadwal pertandingan Persija di Piala AFC tidak akan bentrok dengan test event Asian Games 2018.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.