Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Martapura FC Tak Gentar Hadapi Barito Putera yang Berlevel Tinggi

By Aidina Fitra - Senin, 22 Januari 2018 | 10:16 WIB
Kapten tim Martapura FC, Qischil Gandrum Minny (kedua dari kanan), mengatur posisi rekan-rekannya saat tampil melawan PSBI Blitar dalam laga lanjutan Liga 2 di Stadion Ario Srengat Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Minggu (13/08/2017) sore.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Kapten tim Martapura FC, Qischil Gandrum Minny (kedua dari kanan), mengatur posisi rekan-rekannya saat tampil melawan PSBI Blitar dalam laga lanjutan Liga 2 di Stadion Ario Srengat Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Minggu (13/08/2017) sore.

Martapura FC tak gentar menghadapi Barito Putera yang berada di kasta teratas Liga Indonesia.

Asisten Pelatih Martapura FC Amir Yusuf Pohan mengaku sudah menyiapkan strategi khusus untuk meredam agresivitas Barito Putera.

"Melawan tim yang setingkat di atas harus dengan strategi khusus, kemarin kami sudah mendapatkan gambaran saat dikalahkan Mitra Kukar," kata Amir, dikutip SuperBall.id dari

"Melawan tim yang levelnya di atas, harus ada strategi khusus. Kemarin kami sudah mendapat gambaran saat menghadapi Mitra Kukar," tutur Amir.

SuperBall.id memprediksi Martapura FC Qischil Minny bakal digandeng dengan Uko Wahyu untuk menggeber pertahanan Barito Putera.

(Baca Juga: Pantang Hilang Peluang Lolos dari Penyisihan Grup B, Rizky Pora Haruskan Barito Putera Menang Lawan Martapura)

Di lini tengah akan dipasang empat pemain yang dihuni oleh Agus Setia Wibowo, Amirul Mukminin, Bissa Donald dan Kossounou Andres.

Demi memperkokoh benteng bertahanan, Muhamad Taufan dibantu ekene Stanley, Mohamad Arozi, dan Aditya Putra Dewa.

Martapura FC akan memasang Dedy Haryanto sebagai penjaga gawang.

Seluruhnya akan dimainkan dalam formasi 4-4-2 untuk memupuskan harapan Barito Putera ke fase berikutnya.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.