Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Menpora Cup U-14 2017 Libatkan Banyak Legenda sebagai Pencari Bibit

By Muhammad Robbani - Rabu, 6 September 2017 | 12:03 WIB
Para legenda timnas Indonesia yang terlibat sebagai tim pencari bakat dalam turnamen Menpora Cup U-14 di Magelang.
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Para legenda timnas Indonesia yang terlibat sebagai tim pencari bakat dalam turnamen Menpora Cup U-14 di Magelang.

Turnamen pembinaan usia muda Menpora Cup U-14 2017, di Magelang, melibatkan banyak legenda-legenda sepak bola Indonesia yang bertindak sebagai scout.

Mereka datang dalam misi mencari bibit-bibit pemain muda unggulan yang akan berguna buat Indonesia ke depannya.

Legenda-legenda itu adalah Andrian Mardiansyah, Rully Nere, Indriyanto Nugroho, Awaludin, Doni Latuperissa, Zulkarnain Lubis, dan Budianto.

Tak hanya mantan pemain, pemain aktif seperti Firman Utina yang saat ini tercatat sebagai pemain Bhayangkara FC itu juga ambil bagian.

(Baca juga: Dirumorkan Marah pada Joko Susilo, Ini Penjelasan Cristian Gonzales)

Sebagian besar dari mereka memang berkecimpung aktif dalam pembinaan usia muda.

Turnanem ini resmi dibuka dan digulirkan di delapan lapangan yang tersebar di berbagai sudut Kota Magelang hari ini, Rabu (6/9/2017).

 


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.