Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ini Tugas Pengganti Indra Sjafri di Timnas U-19 Indonesia

By Rabu, 22 November 2017 | 14:58 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri (kedua dari kiri), bersama perwakilan pemain, Hanis Saghara Putra (kiri), serta pelatih Thailand U-19, Marc Alavedra Palacios (kedua dari kanan) dan kiper Kantaphat Manpati (kanan), berpose selepas sesi jumpa pers di Hotel Grand Zuri, Cikarang, Sabtu (7/10/2017).
SEGAF ABDULLAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri (kedua dari kiri), bersama perwakilan pemain, Hanis Saghara Putra (kiri), serta pelatih Thailand U-19, Marc Alavedra Palacios (kedua dari kanan) dan kiper Kantaphat Manpati (kanan), berpose selepas sesi jumpa pers di Hotel Grand Zuri, Cikarang, Sabtu (7/10/2017).

PSSI sudah menyiapkan tugas untuk pelatih baru timnas U-19 Indonesia selepas tidak memperpanjang kontrak Indra Sjafri.   

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, mengatakan tugas tersebut adalah mempersiapkan tim mengikuti Piala Asia U-19 yang berlangsung di Indonesia pada 18 Oktober sampai 4 November 2018.

Sejauh ini Tisha belum bisa menyebutkan siapa kandidat pelatih untuk menggantikan Indra Sjafri.

 

Mantan Direktur Kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) itu hanya mengatakan pelatih baru tersebut akan diperkenalkan pada pertengahan Desember 2017.

Nama-nama pelatih baru pun sudah bermunculan di sosial media, seperti Ricky Yacobi, Simon McMenemny, dan Wolfgang Pikal.

(Baca Juga: Didepak Arema, Juan Pablo Pino Buat Pengakuan Mengejutkan)

Peluang yang sangat besar menggantikan Indra Sjafri adalah Wolfgang Pikal.


Asisten pelatih tim nasional Indonesia, Wolfgang Pikal, memberikan instruksi pada sesi latihan Lapangan Sekolah Pelita Harapan, 1 November 2016.h Pelita Harapan, 1 November 2016.(HERKA YARIS/JUARA.net)

"Pelatih timnas U-19 yang baru project basisnya adalah target dia development Piala Asia U-19 di Indonesia."

"Jadi persiapannya itu, project per project. Jadi istilahnya itu ad hoc timnas U-19 saat ini. Bukan dia bertanggung jawab atas pembinaan itu," ucap Tisha.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.