Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Saat Laga Timnas Indonesia Vs Islandia, Presiden Joko Widodo Bakal Resmikan SUGBK

By Irwan Febri Rialdi - Jumat, 12 Januari 2018 | 16:42 WIB
Presiden Joko Widodo membuka turnamen Piala Presiden 2017 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (4/2/2017).
ISTIMEWA
Presiden Joko Widodo membuka turnamen Piala Presiden 2017 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (4/2/2017).

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, akan meresmikan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang direnovasi untuk Asian Games 2018.

Persemian tersebut akan berbarengan dengan jadwal laga Timnas Indonesia melawan Islandia, Minggu (14/1/2018).

Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga, Gatot S Dewa Broto, mengatakan penentuan peresmian itu setelah rapat pembahasan agenda 14 Januari 2018 di Istana Presiden, Jumat (12/1/2018).

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono yang menyebut Presiden Joko Widodo akan datang untuk meresmikan SUGBK.

"Insya Allah Pak Presiden hadir dalam rangka peresmian renovasi Stadion Utama GBK," ujar Gatot seperti dikutip SuperBall.id dan BolaSport.com dari Tribunnews.com.

"Karena sebulan lalu, Presiden sudah meresmikan (venue) hockey, aquatic dan beberapa fasilitas lain."

"Ini lanjutan peresmian yang dilakukan Pak Presiden," tuturnya menambahkan.

(Baca Juga: Resmi, Kontrak Arthur Cunha Diperpanjang Arema FC)

 

Tidak hanya meresmikan saja, Gatot mengatakan, Presiden Jokowi juga bakal menyaksikan laga Timnas Indonesia melawan Timnas Islandia.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.