Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas Indonesia Berencana Gelar Uji Coba dengan Tim Peserta Piala Dunia 2018 di SUGBK

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 14 November 2017 | 13:57 WIB
Timnas Indonesia
PSSI
Timnas Indonesia

Timnas Indonesia akan melakoni laga uji coba internasional melawan salah satu peserta Piala Dunia 2018 pada Januari mendatang.

Rencananya pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.

Kabar Timnas Indonesia akan bertanding dengan salah satu peserta Piala Dunia 2018 disampaikan secara langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria.

Sayangnya Tisha tidak mau menyebutkan siapa negara peserta Piala Dunia yang akan dihadapi Skuat Garuda.

(Baca Juga: Klub Kroasia Sodori Terens Puhiri Kontrak Tiga Tahun)

"Kami mengagendakan pertandingan persahabatan melawan salah satu negara peserta Piala Dunia 2018. Saya tidak mau memberitahukan siapa negaranya, tunggu saja kabar terbarunya," kata Tisha.

Mantan Direktur Kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) itu menambahkan PSSI berniat menggelar pertandingan tersebut di SUGBK.

Bisa saja laga tersebut menjadi yang pertama digelar di SUGBK selepas tahap renovasi jelang Asian Games 2018.

"Rencanaya seperti itu bermain di SUGBK tapi lihat nanti perkembangan yang ada," kata Tisha.

SUGBK sedianya memang merupakan kandang timnas Indonesia.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X