Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas Indonesia Siap-siap Hadapi Tim Rasa Eropa di Grup B Piala AFF 2018

By Gangga Basudewa - Selasa, 16 Oktober 2018 | 21:47 WIB
Gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas (kanan), selebrasi seusai membobol gawang Mauritius dalam laga persahabatan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA
Gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas (kanan), selebrasi seusai membobol gawang Mauritius dalam laga persahabatan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018).

Timnas Indonesia baru saja mengakhiri uji coba kontra Timnas Hongkong dalam rangka persiapan ke Piala AFF 2018.

Duel kontra Timnas Hongkong di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Selasa (16/10/2018) malam WIB, itu berakhir 1-1.

Timnas Indonesia unggul lebih dulu melalui gol Alberto Goncalves pada menit ke-40.

Striker berusia 37 tahun bernama sapaan Beto yang dinaturalisasi dari Brasil itu mencetak gol berkat asis Putu Gede.

Baca Juga

Timnas Hongkong baru mampu membalasnya pada menit ke-69 melalui Baise Festus dari asis Sandro.

Duel kontra Hongkong ini merupakan uji coba ketiga tanpa Luis Milla.

Pada uji coba pertama, Timnas Indonesia, yang didampingi Danurwindo, Kurniawan Dwi Yulianto, dan Kurnia Sandy, menang 1-0 atas Mauritius lewat gol Evan Dimas.

Pada uji coba kedua, Timnas Indonesia yang dibimbing Bima Sakti menang 3-0 atas Timnas Myanmar.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X