Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Stefano Lilipaly Ciptakan Keunggulan untuk Timnas Indonesia atas Timor Leste

By Aidina Fitra - Selasa, 13 November 2018 | 20:35 WIB
 Selebrasi gelandang timnas U-23 Indonesia, Stefano Lilipaly,  seusai mencetak gol dalam pertandingan babak 16 besar sepak bola Asian Games 2018 melawan Uni Emirat Arab di Stadion Wibawa Mukti, Jumat (24/8/2018).
HERKA YANIS/TABLOID BOLA
Selebrasi gelandang timnas U-23 Indonesia, Stefano Lilipaly, seusai mencetak gol dalam pertandingan babak 16 besar sepak bola Asian Games 2018 melawan Uni Emirat Arab di Stadion Wibawa Mukti, Jumat (24/8/2018).

Timnas Indonesia membalikkan keadaan pada menit ke-68 pertandingan kedua Grup B Piala AFF 2018 melawan Timor Leste di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (13/11/2018).

Setelah Alfath Faathier mampu mencetak gol pengimbang kedudukan pada menit ke-60, permainan Timnas Indonesia terus mengalami peningkatan.

Timor Leste terlihat makin kewalahan di benteng pertahanannya menangkis serangan skuat Garuda.

Namun pergerakan pemain Timnas Indonesia semakin sulit diatasi.

Andik Vermansah dari arah kiri lapangan menusuk jantuk pertahanan Timor Leste.

Hampir saja melayangkan tembakan, Andik lebih dulu ditekel pemain Timor Leste.

Wasit yang melihat aksi tersebut langsung menunjuk titik putih.

Stefano Lilipaly yang baru saja dimasukkan ditunjuk sebagai eksekutor.

Secara tenang, Lilipaly berhasil menyarangkan bola ke gawang Timor Leste.

Timnas Indonesia kini unggul 2-1 untuk sementara, serangan masih berlanjut.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.