Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pelatih Timnas U-16 Indonesia Mengaku Buta Kekuatan Thailand

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Jumat, 10 Agustus 2018 | 18:27 WIB
Secara simbolis, pelatih Timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini (kiri), menyerahkan donasi untuk korban gempa Lombok kepada Ahmad Riyadh, Ketua Asprov PSSI Jawa Timur. Penyerahan itu dilakukan setelah pertandingan melawan Kamboja di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin malam (6/8/2018).
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Secara simbolis, pelatih Timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini (kiri), menyerahkan donasi untuk korban gempa Lombok kepada Ahmad Riyadh, Ketua Asprov PSSI Jawa Timur. Penyerahan itu dilakukan setelah pertandingan melawan Kamboja di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin malam (6/8/2018).

 Tim Nasional U-16 Indonesia akan berhadapan dengan Thailand dalam laga final Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo pada Sabtu (11/8/2018) pukul 19.00 WIB.  

Jelang laga pamungkas tersebut, pelatih Timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini, mengaku buta kekuatan Thailand.

Hal itu karena selama gelaran Piala AFF U-16 2018, Timnas U-16 Indonesia tidak satu grup dan belum pernah berhadapan.

Namun pelatih asal Aceh tersebut akan mencari rekaman video saat Timnas U-16 Thailand bermain dan memperlajarinya.

(Baca juga: PSSI Sudah Siapkan Pelatih untuk Timnas Indonesia Senior)


"Jujur, selama di AFF ini saya belum pernah satu kali pun melihat Thailand bermain. Saya bahkan berharap bisa mendapatkan rekaman video pertandingan mereka," kata Fakhri kepada BolaSport.com.

Juru taktik itu saat ini tak ingin meremehkan timnas U-16 Thailand, mengingat lawannya merupakan juara grup B Piala AFF U-16 2018.

"Thailand merupakan tim tangguh, solid dan punya materi yang sangat berimbang di dalam skuatnya," ujarnya.

Laga final tersebut mengulang masa sukses pada Piala AFF U-16 2013.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.