Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sutan Zico Digoda Tiga dari Tim Liga 1 Usai Berkiprah Bersama Timnas U-16 Indonesia

By BolaSport - Selasa, 2 Oktober 2018 | 17:26 WIB
Aksi Sutan Zico dalam laga Timnas U-16 Indonesia vs Australia pada perempat final Piala Asia U-16 2018 di Stadion Bukit Jalil, 1 Oktober 2018.
ADAM AIDIL/AFC
Aksi Sutan Zico dalam laga Timnas U-16 Indonesia vs Australia pada perempat final Piala Asia U-16 2018 di Stadion Bukit Jalil, 1 Oktober 2018.

Setelah langkah timnas U-16 Indonesia terhenti di babak 8 besar, Sutan Diego Armando Zico menyebut ada tiga tim Liga 1 yang telah menghubunginya.

Sebelumnya, langkah timnas U-16 Indonesia untuk melaju ke semifinal harus kandas seusai tumbang dari Australia pada laga yang berlangsung Senin (1/10/2018).

Bermain di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, skuat Garuda Asia dipaksa kalah dengan skor 2-3 dari Australia.

(Baca Juga: Edy Rahmayadi Tak Keberatan jika Aktivitas Sepak Bola Indonesia Dibubarkan, tetapi Ada Syaratnya)

Dengan kekalahan ini, harapan anak asuh Fakhri Husaini untuk meraih satu tiket tampil di Piala Dunia U-17 2019 harus sirna.

Namun demikian, Sutan Diego Armando Zico telah menorehkan penampilan impresif di Piala Asia U-16.

Dia menjadi pencetak gol terbanyak untuk Timnas U-16 Indonesia selama mengarungi Piala Asia U-16.

Padahal, Zico sedang dalam kondisi tidak fit saat berlaga di Piala Asia U-16.

(Baca Juga: Satu Gelandang Naturalisasi Anyar Akhirnya Dipanggil Perkuat Timnas Indonesia)


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.