Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Klasemen Piala AFF U-18, Timnas U-19 Indonesia Diapit Dua Tim Hebat

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 9 September 2017 | 21:09 WIB
Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.
YOUTUBE.COM/JUNGSA CHANNEL
Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.

Sang tuan rumah Myanmar membuka asa ke fase berikutnya setelah mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 7-0 di Stadion Thuwunna, Sabtu (9/9/2017). 

Dengan hasil tersebut Myanmar berada di urutan ketiga klasemen dengan 3 poin membututi Timnas U-19 Indonesia yang berada di peringkat ke-2.

Myanmar masih menyisakan laga melawan Filipina dan pemuncak klasemen sementara Grup B Vietnam.

Laga melawan Filipina tersebut dapat dimanfaatkan Myanmar untuk lolos ke semifinal, karena Filipina secara kualitas jauh dibawah Myanmar.

Namun hal tersebut masih dengan catatan Indonesia kalah saat laga lawan Vietnam.

Tapi Timnas U-19 Indonesia sangat ngotot lolos ke fase berikutnya. 

Laga melawan Vietnam merupakan kunci untuk mengambil tiket semifinal lebih dulu dari tim lain. 

Jika gagal melawan Vietnam, maka Timnas U-19 Indonesia harus menumbangkan Brunei pada laga terakhir. 

Laga timnas U-19 Indonesia vs Vietnam akan diselenggarakan di Stadion Thuwunna, Myanmar pada pukul 15.00 WIB.

Berikut daftar klasemen sementara Grup B Piala AFF U-18.

 

No Tim Mn M I K MG KG SG P
1
 Vietnam
2 2 0 0 13 1 +12 6
2
 Indonesia
2 2 0 0 11 1 +10 6
3
 Myanmar
 
2 1 0 1 8 2 +6 3
4
 Brunei Darussalam
3 1 0 2 4 17 −13 3
5
 Filipina
 
3 0 0 3 2 17 −15 0


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.