Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Warganet Pertanyakan Kehadiran Si Pemilik Tendangan Amnesty di Susunan Pemain Timnas U-19

By Akhir Mala - Senin, 11 September 2017 | 15:20 WIB
Feby Eka Putra merayakan golnya ke gawang Filipina bersama rekan-rekannya pada penyisihan Grup B Piala AFF U-19, Kamis (7/9/2017). Feby mencetak 3 gol dan Indonesia menang 9-0.
PSSI
Feby Eka Putra merayakan golnya ke gawang Filipina bersama rekan-rekannya pada penyisihan Grup B Piala AFF U-19, Kamis (7/9/2017). Feby mencetak 3 gol dan Indonesia menang 9-0.

 Timnas Indonesia U-19 menghadapi laga yang krusial melawan Vietnam di Stadion Thuwuna, Myanmar, Senin (11/9/2017).

Laga sebelumnya, Indonesia vs Filipina, Feby Eka Putra menunjukkan prestasi yang gemilang.

Feby Eka Putra berhasil mencetak hat-trick pada menit ke-9 dan ke-88.

Pada laga Indonesia vs Vietnam, Feby Eka Putra tidak tampil sebagai starter.

"Feby dan Kadek kena radang."

"Mereka tidak ikut berlatih karena diminta dokter untuk beristirahat," kata pelatih Indra Sjafri seusai berlatih.

Meski begitu, Indra Sjafri memastikan Feby tampil pada laga Indonesia vs Vietnam.

Feby Eka Putra merupakan salah satu mesin gol timnas U-19 Indonesia.

Mengetahui posisi starting pada laga ini lewat akun resmi PSSI, netizen berpendapat juga soal Febry Eka Putra.

Netizen beranggapan bahwa Febry Eka Putra memiliki kecepatan dan produktifitas gol yang bagus, sehingga bisa dijadikan striker.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X