Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Egy Maulana Vikri Layak Main di Kompetisi Eropa

By Gangga Basudewa - Jumat, 22 September 2017 | 10:42 WIB
Egy Maulana Vikri,  pemain Timnas U-19 Indonesia yang menyita perhatian publik sepak bola Tanah Air.
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Egy Maulana Vikri, pemain Timnas U-19 Indonesia yang menyita perhatian publik sepak bola Tanah Air.

Para pemain Timnas U-19 Indonesia sudah tiba di Tanah Air setelah tampil dalam Piala AFF U-18 di Myanmar.

Garuda Muda berhasil merebut tempat ketiga dalam turnamen itu setelah mengalahkan tuan rumah Myanmar.

Timnas U-19 ini melejitkan sejumlah nama, satu di antaranya Egy Maulana Vikri.

Performanya sebagai striker menuai banyak pujian.

Tak heran jika dia mendapat banyak tawaran untuk bergabung dari sejumlah klub papan atas Liga Indonesia.

Mereka kepincut terhadap penampilan apik mantan pemain timnas U-16 itu dalam mengolah si kulit bundar.

Egy memang mencuri perhatian Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri sejak lima tahun lalu.

Saat ini, usianya masih terbilang muda, yakni 17 tahun.

Namun, pencetak gol terbanyak dengan delapan gol dalam gelaran Piala AFF U-18 itu menuturkan masih ingin fokus bergelut dengan buku terlebih dahulu di bangku pendidikan.

"Saya senang banyak tawaran dari klub pro di Indonesia. Tapi saya mau fokus pendidikan dan timnas U-19 lebih dulu," kata Egy melalui pesan singkat, Kamis (21/9/2017).


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : jateng.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X