Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Dibungkam Timnas U-19, Thailand Kembali Gelar Uji Coba di Indonesia

By Adif Setiyoko - Senin, 9 Oktober 2017 | 16:58 WIB
Penampilan striker Thailand U-19, Supachai Jaided, saat membantu timnya mengalahkan Laos U-19 2-1 pada fase grup Piala AFF U-19 2016 di Stadion Hang Day, Hanoi, Vietnam, 12 September 2016.
DOK. FOOTBALLCHANNEL.ASIA
Penampilan striker Thailand U-19, Supachai Jaided, saat membantu timnya mengalahkan Laos U-19 2-1 pada fase grup Piala AFF U-19 2016 di Stadion Hang Day, Hanoi, Vietnam, 12 September 2016.

Timnas U-19 Thailand melakoni tur ke Indonesia.  

Setelah dibantai dengan skor telak 0-3 oleh timnas U-19 Indonesia, Minggu (8/10/2017), anak asuh Marc Alavendra Palacios tetap di Tanah Air dan kembali melakoni uji coba kontra Borneo FC.

Pada laga uji coba melawan timnas U-19 Indonesia, skuat muda Gajah Perang harus menerima kekalahan telak dengan tiga gol bersarang di gawang mereka.

Di sisi lain, Borneo FC berhasil menundukkan tim papan atas Liga 1 musim 2017, PSM Makassar dengan skor 3-2 di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (8/10/2017).

Tim berjulukan Pesut Etam tersebut langsung bersiap menggelar uji coba melawan timnas U-19 Thailand.

(Baca Juga: Gemilang Bersama Timnas U-19, Kontrak Indra Sjafri Segera Berakhir)

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Liga Indonesia, Nabil Husein selaku Presiden Borneo FC siap menanggung semua biaya akomodasi juara Piala AFF U-18 2017 itu.

"Seluruh biaya Thailand U-19, kami tanggung," ujar Nabil seperti yang dikutip BolaSport.com dari liga-indonesia.id.

Nabil juga menyatakan semua sarana berlatih termasuk tempat menginap juga menjadi tanggungannya.

"Termasuk tempat menginap dan sarana berlatih di Samarinda, kami semua yang memfasilitasi."

Borneo FC dijadwalkan akan menjamu timnas U-19 Thailand di markas mereka, Stadion Segiri, Rabu (11/10/2017).

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

 


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X