Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Indra Sjafri Siap Buat Keputusan Penting pada Januari 2018

By Segaf Abdullah - Kamis, 11 Januari 2018 | 15:52 WIB
Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri memberikan instruksi pada pemainnya dalam laga kontra Thailand di Stadion Wibawa Mukti, Minggu (8/10/2017).
SUPERBALL.ID/ FERI SETIAWAN
Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri memberikan instruksi pada pemainnya dalam laga kontra Thailand di Stadion Wibawa Mukti, Minggu (8/10/2017).

Mantan pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, mengaku akan membuat keputusan penting pada Januari 2018.

Pasca-pemecatan dari timnas U-19, Indra Sjafri tidak lantas sepi peminat.

Indra ditunjuk PSSI untuk membantu pengembangan pemain muda menuju Piala Dunia 2034.

Walaupun, belum ada perkembangan lebih lanjut mengenai kontrak dan detail tugas baru Indra tersebut.

"Sudah ada panggilan dari Wakil Ketua dan Sekjen PSSI. Ada rencana besar yang sedang digodok PSSI," ucap Indra kepada wartawan di Jakarta, Selasa (9/1/2018).

Indra mengungkapkan bahwa PSSI menawarkan sejumlah program bagus. Termasuk, pemantauan pemain dan pemusatan latihan di luar negeri.

Selain itu, peminat Indra juga datang dari klub-klub Liga 1, 2, dan 3.

Pelatih berdarah Minang itu pun mengaku bakal segera menentukan keputusan terkait masa depannya.

"Mungkin dalam 10 sampai 14 hari ke depan saya akan membuat keputusan. Semoga menjadi pilihan yang terbaik," tutur juru taktik berusia 54 tahun itu.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.