Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Hanya Bisa Gagal ke Babak 16 Besar jika Kalah dengan Skor Ini Lawan Hongkong

By Ragil Darmawan - Senin, 20 Agustus 2018 | 17:35 WIB
Ekspresi pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, saat laga melawan timnas U-23 Laos dalam fase Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Jumat (17/8/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA
Ekspresi pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, saat laga melawan timnas U-23 Laos dalam fase Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Jumat (17/8/2018).

Timnas U-23 Indonesia akan melakoni laga terakhir babak penyisihan Grup A Asian Games 2018.

Tim besutan Luis Milla itu berhadapan dengan Hongkong di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Senin (20/8/2018) pukul 19.00 WIB.

Sudah 10 tim yang lolos ke babak 16 besar cabang sepak bola putra Asian Games 2018.

Ke-10 tim itu adalah Palestina, Hongkong, Uzbekistan, Bangladesh, China, Suriah, Uni Emirat Arab, Vietnam, Jepang, dan Malaysia.

(Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Dirugikan, Ini Penentuan Peringkat Ketiga Terbaik Asian Games 2018)

Skuat berjuluk Garuda Muda belum dipastikan lolos ke babak 16 besar.

Saat ini Timnas U-23 Indonesia berada di posisi ketiga klasemen Grup A dengan nilai 6 dari tiga laga.

Apabila menang lawan Hongkong, Timnas U-23 Indonesia dipastikan lolos sebagai juara Grup A.

Namun apabila mengakhiri laga dengan hasil imbang atau kalah, Timnas U-23 Indonesia masih berpeluang lolos ke babak 16 besar sebagai salah satu dari empat peringkat ketiga terbaik.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X