Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-19 Indonesia menelan kekalahan dalam dua laga tersebut, yakni 0-3 kontra Bulgaria dan 1-7 kontra Kroasia.
"Jadi besok melawan Arab Saudi kami akan fokus bagaimana peningkatan dan perkembangan pemain," tutur pelatih Timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong.
"Kami akan perbaiki kekurangan pada dua pertandingan sebelumnya. Kami sudah memberikan materi kepada pemain hal-hal apa yang perlu dilakukan saat melawan Arab Saudi."
Baca Juga: Pemain Incaran Chelsea Ini Pernah Menganggur di Umur 22 Tahun dan Hampir Berhenti Bermain
"Saat melawan Bulgaria dan Kroasia kita memang kalah besar dan ini membuat masyarakat atau fans timnas Indonesia kecewa. Namun saya menilai pemain mengalami perkembangan yang bagus dan membaik," pungkas pelatih asal Korea Selatan itu.
Sejak awal beruji coba di Kroasia, Shin Tae-yong sudah memasang target peningkatan performa pemain di setiap laga.
Karena fokusnya adalah peningkatan dan perkembangan pemain serta tim, kemenangan pun tidak menjadi prioritas.
Jadwal Timnas U-19 Indonesia selanjutnya International U19 Friendly Tournament 2020
Timnas U-19 Indonesia vs Arab Saudi
Jumat (11/9/2020) pukul 21.00 WIB
Live Mola TV dan Net TV