Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - MotoGP San Marino 2020 telah menggelar balapan yang dimenangi oleh Franco Morbidelli dengan disusul oleh Francesco Bagnaia dan Joan Mir.
MotoGP San Marino 2020 digelar di di Misano World Circuit Marco Simoncelli, Santa Monica-Cella, Italia, pada Minggu (13/9/2020).
Pebalap Petronas Yamaha, Franco Morbidelli, berhasil menjadi pemenang dan finish terdepan.
Sementara itu posisi kedua dan ketiga ditempati oleh Francesco Bagnaia dan Joan Mir.
Dalam balapan ini, pole position ditempati oleh pebalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales.
Namun, saat balapan dimulai, Franco Morbidelli yang start dari urutan kedua langsung tancap gas dan merebut posisi terdepan.
Baca Juga: Quartararo: Dovizioso Lebih Berpeluang Jadi Juara Dunia
Valentino Rossi yang start dari posisi keempat juga tak mau kalah dan langsung menyodok ke posisi kedua menguntit Morbidelli.
Sementara itu, nasib apes didapat rekan setim Morbidelli, Fabio Quartararo.
Quartararo yang mengawali balapan dari urutan ketiga terlibat kecelakaan saat balapan masih menyisakan 20 lap.
Di tengah usaha Rossi untuk merebut posisi terdepan dari Morbidelli, pebalap asal Italia itu justru disalip oleh Francesco Bagnaia saat balapan menyisakan tujuh lap.
Sayang bagi Rossi, ia justru kemudian disalip lagi oleh Joan Mir di pengujung balapan.
Hingga balapan usai, Rossi pun tidak berhasil merebut posisi ketiga dan akhirnya tidak naik podium.
Podium pun direbut oleh Morbidelli yang finish terdepan dengan disusul oleh Bagnaia dan Mir.