Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
22 harus rela tertinggal dari Thailand U-22 di laga perdana mereka di SEA Games 2017, Selasa (15/8/2017).
Memulai laga babak pertama, skuad asuhan Luis Milla itu sebenarnya mendominasi laga.
Beberapa kali Evan Dimas dkk membahayakan pertahanan Thailand U-22.
Sayangnya memasuki menit ke-13 di Stadion Shah Alam, gawang dari Timnas U-22 harus kebobolan.
Chaiyawat Buran mampu memanfaatkan kesalahan kiper Kurniawan Kartika Ajie.
Kesalahan itu pun dimanfaatkan Buran untuk mencetak gol, skor 0-1 untuk keunggulan Thailand.
Usai gol ini, Thailand lebih santai menjalani pertandingan di babak yang pertama.
Sementara Timnas U-22 lebih bermain terburu-buru untuk mencetak gol.
Thailand sempat membuat beberapa peluang emas karena ketenangan mereka, namun sayang gagal berbuah gol.
Skor 0-1 untuk keunggulan Thailand pun bertahan hingga babak pertama berakhir.
Susunan pemain kedua tim
Indonesia
Kartika Ajie; Gavin Kwan, Hansamu Yama (C), Ricky Fajrin, Rezaldi Hehanusa; Hargianto, Osvaldo Haay, Evan Dimas; Septian David, Febri Hariyadi, Marinus Mariyanto
Pelatih: Luis Milla
Muangngam; Namvech, Leeaoh, Kevin Deeromram, Rattanakorn Maikami, Sasalak Haiprakhon; Nopphon Phonkam, Chaiyawat Buran, Phitiwat Sookjitthummakul; Nattawut Sombatyotha, Cherop Samphaodi (C)
Pelatih: Worrawoot Srimaka