Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia sudah melakoni tiga pertandingan di fase grup pada gelaran Homeless World Cup 2017.
Dari tiga laga tersebut, Indonesia sukses merebut tiga kemenangan atas lawan-lawannya dalam laga yang berlangsung di Radhusplassen City Hall Square, Oslo, Norwegia.
Di laga perdana, Rabu (30/8/2017) dini hari WIB Indonesia melibas Zimbabwe dengan skor yang sangat telak 9-2.
(Baca Juga: Indonesia Raih Kemenangan Ketiga di Homeless World Cup 2017)
Kemudian di laga kedua Rabu (30/8/2017) sore WIB, Indonesia kembali menang besar dengan skor 9-5 atas Bulgaria.
Lalu di laga ketiga Rabu (30/8/2017) malam WIB, Indonesia memetik kemenangan 7-4 atas Grenada.
Total, Indonesia memasukkan 25 gol dan hanya kebobolan 11 gol dari tiga laga yang sudah mereka lakoni.
Tiga kemenangan dari tiga laga membuat Indonesia bertengger di puncak klasemen.
Indonesia mengemas 9 poin dari hasil tiga kemenangan dan sama sekali belum terkalahkan.
Posisi kedua ditempati oleh Zimbabwe kemudian disusul oleh Bulgaria di posisi ketiga.
(Baca Juga: Cetak 9 Gol, Indonesia Petik Kemenangan Kedua di Homeless World Cup 2017)
Untuk posisi keempat, kelima dan keenam, diisi oleh Grenada, Israel dan Slovenia.
Indonesia sendiri tergabung di Grup A dari delapan grup yang ada di Homeless World Cup 2017.
Berikut klasemennya