Tanpa Marc Klok, PSM Makassar Tetap Percaya Diri Bertamu ke Kandang Sriwijaya FC

By Andi Ernanda - Rabu, 13 September 2017 | 14:49 WIB
Aksi gelandang bertahan PSM Makassar asal Belanda, Marc Klok, saat tampil melawan PS TNI dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Pakansari Cibinong, Senin (15/5/2017). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)

Hasil kurang memuaskan diperoleh PSM Makassar kala melakoni laga tandang pada putaran kedua Liga 1 Indonesia.

Meski selalu sukses mencuri poin namun dua laga tandang terakhir tampaknya anak asuhan Robert Rene Alberts kecolongan dan gagal mengamankan tiga poin.

Hal ini merujuk pada laga kontra Persija Jakarta dan Arema FC.

Di mana saat itu Ferdinand Sinaga Cs mampu unggul dua hingga tiga gol pada babak pertama, namun skor kembalikan bisa disamakan pada babak kedua oleh tim lawan.

Beberapa pihak menilai bahwa organisasi penyerangan PSM mulai menunjukkan ketajamannya. Hanya saja dalam kondisi mental dan strategi bertahan masih kurang fokus.

(Baca Juga: Kesan Adam Alis Usai Pertama Kali Cicipi Sate Asli Madura)

Sejumlah kekurangan tersebut pun mulai digenjot perbaikannya oleh sang pelatih, Robert Rene Alberts.

Bahkan pelatih asal Belanda itu memgklaim bahwa skuat yang ada sekarang sudah jauh lebih baik.

Ia membuktikan melalui laga terakhir kontra PS TNI, dimana PSM mampu unggul dua gol babak pertama.

Dan kembali mencetak dua gol babak kedua sehingga mampu unggul dengan skor telak 4-1.