PSS Sleman Belum Tentu Turunkan Striker Anyarnya Saat Lawan Cilegon United

By Selasa, 19 September 2017 | 11:28 WIB
Striker PSS Sleman, Agi Pratama (kiri), saat mengikuti sesi latihan tim. (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID – PSS Sleman menambah amunisi dengan mendatangkan striker Barito Putera, Agi Pratama. Perekrutan pemain berusia 21 ini diharapkan menambah daya gedor PSS di babak 16 Besar Liga 2 2017.

Hanya, Agi berstatus pemain pinjaman dari Barito.

Kehadirannya menggantikan Tony Yuliandri yang mengalami cedera lutut saat latihan.

 

Pasalnya bila cedera di ligamen, Tony dipastikan menjalani operasi lutut.

Bila harus operasi, dia terpaksa absen selama tiga bulan.

(Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Punya Kans Besar untuk Lolos ke Piala Dunia U-20)

Dengan demikian, PSS tetap memiliki empat penyerang meski kehilangan Tony. Sebelumnya, PSS sudah memiliki Rizky Novriansyah, Mardiono, dan Chandra Waskito.

Meski demikian, Agi belum pasti melakoni debut saat PSS menghadapi Cilegon United di laga pertama babak 16 Besar.

Di laga tersebut, PSS menjamu lawannya di Stadion Maguwoharjo, Rabu (20/9/2017).

“Agi sudah bergabung dan menjalani latihan bersama tim. Dia memenuhi kualifikasi teknik dan kemampuan sebagai pemain depan. Saya berharap dia cepat beradaptasi dengan tim,” kata pelatih Freddy Muli.

(Baca Juga: Jamu Bali United, Persib Bandung Tak Hanya Waspadai Comvalius)

“Saya juga belum pasti menurunkan Agi di laga pertama 16 Besar ini. Saya masih melihat perkembangannya. Yang jelas, dia sudah siap tampil,” ujarnya.

Agi lebih sering dipinjamkan Barito ke klub Liga 2. Sebelumnya, sendiri sempat dipinjamkan ke PSPS Riau di penyisihan Grup 1.

Meski turut membawa PSPS juara grup dan lolos ke 16 Besar, Agi dikembalikan ke Barito. Dia kemudian bergabung dengan PSS.

Menariknya, PSPS bersaing dengan PSS di 16 Besar.

Keduanya masuk Grup A bersama Cilegon United dan Persis Solo.