Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pemain Absen di Latihan Perdana Timnas U-19 Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 29 September 2017 | 15:55 WIB
Starting Line-up Timnas U-19 Indonesia Vs Thailand, Semifinal Piala AFF U-18, Jumat (15/9/2017) (instagram.com/egymaulanavikri)

Timnas U-19 Indonesia sudah memulai persiapannya untuk mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-19 yang berlangsung di Korea Selatan pada Oktober mendatang.

Memilih untuk berlatih di Lapangan Legenda Football Academy, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (29/9/2017), ada tiga pemain timnas U-19 yang tidak hadir. 

Pelatih timnas U-19, Indra Sjafri, mengatakan ketiga pemain yang absen dalam latihan perdana pagi tadi adalah Rifad Marabessy, Saddil Ramdani, dan Witan Sulaeman.

Untuk Rifad saat ini masih membela Madura United, sedangkan Saddil masih bergabung dengan Persela Lamongan.

"Rifad dan Saddil masih berkompetisi di Liga 1. Saya sudah komitmen untuk pemain yang bermain di kompetisi saya berikan kesempatan untuk tetap bermain," ucap Indra, Jumat (29/92017).

"Witan ada urusan di sekolah dan besok sudah bergabung," kata Indra menambahkan.

Dalam latihan perdana Jumat (29/9/2017) pagi tadi juga terdapat tiga pemain timnas U-19 yang berlatih terpisah.

Mereka adalah Egy Maulana Vikri, Rachmat Irianto, dan Syahrian Abimanyu, Indra menyebut ketiga pemain itu masih ada yang mengalami cedera.

"Masih ada cedera dan besok sudah bergabung lagi dengan tim," kata Indra.

Sebanyak 24 pemain yang dipanggil sebagian besar merupakan pemain yang berlaga pada Piala AFF U-18 di Myanmar.

Namun, Indra memanggil dua pemain berposisi sebagai kiper yakni Rakasurya Handika dan Adi Satrio untuk menggantikan M Riyandi yang mengalami cedera saat Piala AFF U-19 2017 lalu. 

"Raka sudah lama. Yang baru cuma kelahiran 2001, si Adi. Kami panggil karena kami butuh pemain-pemain 2001 yang nanti jadi kerangka untuk periode yang akan datang," kata Indra.

Selain di Bekasi, direncanakan Garuda Nusantara juga akan melakoni TC di kota Batu dan Yogyakarta sebelum bertolak ke Korea Selatan.

Di ajang Kualifikasi Piala Asia U-19 yang dimulai tanggal 31 Oktober hingga 8 November 2017, Indonesia tergabung di grup F bersama tuan rumah Korea Selatan, Brunei Darussalam, Malaysia, dan Timor Leste. 

Bagi Indonesia, pertandingan di Korea Selatan sifatnya hanya formalitas karena tim Merah Putih sudah otomatis lolos ke putaran final dengan status sebagai tuan rumah.

Putaran final Piala AFC U-19 akan dilangsungkan di Indonesia pada 2018 mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P