Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PT LIB Janji Bakal Penuhi Tuntutan 15 Klub Liga 1

By Muhammad Robbani - Selasa, 10 Oktober 2017 | 19:55 WIB
Suasana selepas pertemuan 18 Klub Liga 1 bersama dengan PSSI dan PT LIB di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/10/2017). (MOCHAMMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

Direktur Utama PT LIB, Berlinton Siahaan, memastikan akan memenuhi tuntutan 15 klub soal transparansi dan pertanggujawaban berlajalannya Liga 1.

Berlinton Siahaan juga mengatakan, pihaknya masih akan menggelar meeting lanjutan terkait ancaman 15 klub yang sempat menyatakan mogok berkompetisi.

Ditegaskannya, PT LIB bisa dimintai pertanggujawaban soal transparansi berjalannya kompetisi Liga 1 yang dipermasalahkan 15 klub peserta Liga 1.

"Permasalahan ini sudah ditutup clear oleh Ketum PSSI (Edy Rahmayadi), semua sudah sepakat bahwa kami masih akan menggelar meeting-meeting selanjutnya," kata Berlinton Siahaan usai menggelar pertemuan dengan 17 klub Liga 1, Selasa (10/10/2017).

(Baca Juga: Ini Hasil Kesepakatan Pertemuan 17 Klub Liga 1 dengan PSSI dan PT LIB)

"Kami menegaskan, pihak klub bisa menjalin komunikasi ke kami seperti meminta pertanggujawaban liga. Hal yang tidak bisa diselesaikan," ujarnya menambahkan.

Dia menekankan bahwa semua pihak harus menaruh kepercayaan penuh kepada LIB sebagai operator Liga 1.

"Kita semua harus saling percaya untuk menyikapi hal semacam ini, hari ini kami sudah mengundang pemilik pengurus atau yang mewakili dan memiliki hak suara."

"Ketum (PSSI) meminta agar kompetisi berjalan seperti biasa. Hari ini pertemuan sudah dihadiri klub dengan perwakilannya masing-masing. Segala tuntutan kami akan coba selesaikan," katanya menjelaskan.

Pertemuan PT LIB dengan 17 klub peserta Liga 1 menghasilkan kesepakatan bahwa kompetisi harus terus berjalan sampai akhir musim.

Persib Bandung, Bali United, dan PS TNI yang tak tergabung dalam koalisi 15 klub, hadir pada pertemuan ini.

Satu klub yang tak hadir dalam pertemuan di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, hanya Perseru Serui.

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P