Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Yahukimo FC berharap ada perubahan regulasi untuk tim yang terdegradasi dari Liga 2 pada musim 2017.
Pasalnya, Yahukimo FC sangat berharap bisa tetap bermain di Liga 2 pada musim kompetisi tahun 2018.
Yahukimo FC memang baru saja dipastikan terdegradasi ke Liga 3.
Elias Pekey dan kawan-kawan hanya berada di posisi ke-2 klasemen akhir di Grup F, babak play-off Liga 2.
Dengan hanya mengkoleksi empat poin, mustahil bagi Yahukimo FC menjadi runner-up terbaik.
(Baca Juga: Madura United Akan Tambah Penderitaan Persib Bandung di Pekan Ke-30)
“Semoga saja ada perubahan dimana lebih banyak tim yang bisa bertahan di Liga 2,” harap pelatih Yahukimo FC, Ungki Prasetyo.
Ungki meyakini bahwa Yahukimo FC akan tampil lebih baik jika musim depan tetap bertahan di Liga 2.
Pasalnya, Ungki melihat saat ini jajaran manajemen sudah mempersiapkan tim dengan baik untuk kompetisi mendatang.
“Sebenarnya, kalau untuk tahun depan tim ini jauh lebih siap, terutama dari segi finansial."