Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cerita Kiper Mitra Kukar yang Gawangnya Dibobol Terens Puhiri

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 27 Oktober 2017 | 16:11 WIB
Penjaga gawang Mitra Kukar, Gerri Mandagi (Istimewa)

Penyerang lincah Borneo FC, Terens Puhiri, menjadi perbincangan publik Indonesia dan dunia.

Hal itu terjadi usai Terens mencetak gol yang sangat berkualitas ke gawang Mitra Kukar pada pekan ke-31 Liga 1 2017 di Stadion Aji Imbut, Tengarong, Kalimantan Timur, Senin (23/10/2017).

Mengandalkan kecepatannya, Terens mencoba berlari dari tengah lapangan untuk mengejar bola ke gawang Mitra Kukar.

Pemain berusia 21 tahun itu berhasil lepas dari penjagaan beberapa pemain Mitra Kukar termasuk sang kiper lawan, Gerri Mandagi.

Terens pun akhirnya sukses mencetak gol sehingga Borneo FC menang dengan skor 4-0 melawan Mitra Kukar.

Kiper Mitra Kukar, Gerri Mandagi, mencoba mengungkapkan perasaannya usai gawangnya dijebol oleh Terens.

Penjaga gawang berusia 29 tahun itu mengakui kualitas dari Terens yang memiliki kecepatan saat berlari.

"Terens pemain yang larinya sangat cepat. Saya juga kalah antisipasi dan kalah cepat dengan Terens," kata Gerri saat dihubungi BolaSport.com dan SuperBall.id, Jumat (27/10/2017).

Saat Terens berhasil melewati bek Mitra Kukar, Gerri memutuskan untuk keluar dari sarangnya demi memenangkan duel dengan pemain asal Jayapura tersebut.

Sayangnya, Terens terlihat lebih cerdik untuk berduel dengan Gerri.

Terens pun menjauhkan bola ke sisi kanan Gerri sehingga memaksa mantan kiper Persiba Balikpapan itu terjatuh.

"Terens memiliki penguasaan bola, dribble sama speednya bagus. Sulit juga untuk menang 1 on 1 karena saya juga udah keluar posisinya," kata Gerri.

Gol yang dicetak pemain berpostur 167 cm itu akhirnya mendunia.

Banyak media-media luar yang memberitakan kecepatan dari Terens.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P