Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) membuka akademi wasit pertama di dunia.
Seperti yang dilansir Superball.id dan BolaSport.com dari situs resmi AFC, akademi ini akan berpusat di Kuala Lumpur, Malaysia.
Akademi yang baru pertama kali ada di dunia ini bertujuan untuk membuat generasi wasit selanjutnya dari Asia tetap menjadi yang terdepan di sepak bola internasional
Selain itu, akademi ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas para pengadil di lapangan dengan memberikan edukasi yang mendalam.
"Ofisial dari Asia sekarang sudah setara dengan ofisial-ofisial terbaik dunia."
"Akademi ini akan menjadi katalis untuk membangun masa depan yang lebih cerah dan baik bagi perwasitan di Asia," ujar Presiden AFC, Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa.
(Baca Juga: Dua Pemain Persib Bandung Rela Meninggalkan Hal Ini demi Timnas Indonesia)
Total ada 42 pria dan wanita yang berasal dari 27 negara anggota AFC pada kelas perdana pada 2017.
Mereka akan mendapatkan pelajaran dengan kurikulum yang berjalan selama empat tahun.
Di akademi tersebut, para ofisial ini akan mendapatkan pelatihan teknik, fisik, dan psikologis.
Pada acara peluncuran akademi ini, para wasit terbaik dari Asia juga hadir.
Mereka adalah Alireza Faghani (Iran), Bujsaim Ali Mohamed Saeed (UEA), Fernandes Uvena (India), Nawaf Abdulla Shukralla (Bahrain), Ravshan Irmatov (Uzbekistan), Rita Gani (Malaysia), dan Ri Hyang-ok (Korea Utara).
"Lewat slogan: Satu Asia, Satu Tujuan, AFC punya visi dan misi untuk menjadi konfederasi nomor satu di dunia," kata Shaikh Salman.
"Kami akan berusaha untuk memastikan kesuksesan setiap pemain, klub, dan ofisial dari Asia," ujar pria asal Bahrain tersebut.