Bali United Dikabarkan Mau Boyong Van der Vaart Musim Depan

By Lola June A Sinaga - Senin, 20 November 2017 | 18:29 WIB
Rafael van der Vaart saat membela timnas Belanda dalam laga kontra ANdora, 12 Oktober 2012 (DEAN MOUHTAROPOULOS/GETTY IMAGES)

Kompetisi Liga 1 telah berakhir sejak seminggu yang lalu.

Selama jeda kompetisi, sepak bola Indonesia kini tengah diramaikan dengan isu transfer.

Sejauh ini yang terpanas adalah rencana Bali United mendatangkan mantan gelandang Real Madrid.

Dilansir SuperBall.id dan BolaSport.com dari Tribun Bali, ada sumber dalam dari Bali United menyebut bahwa saat ini manajemen klubnya akan mendatangkan amunisi baru asal negeri Belanda.

Manajemen Bali United diakui serius mendapatkan pemain Timnas Belanda pada Piala Dunia 2006 dan Piala Eropa 2008.

(Baca Juga: Terkait Sponsor di Jersey, Bali United Juga Harus Penuhi Syarat Ini Untuk Tampil di Liga Champions Asia)

Kabarnya, pemain yang menjadi incaran manajemen Bali United juga jebolan akademi Ajax Amsterdam.

Meskipun tak disebutkan siapa nama pemain tersebut, namun mengarah pada Rafael van der Vaart.

 


Arjen Robben, Rafael van der Vaart dan Ruud van Nistelrooy saat masih berseragam Real Madrid.(RONALDOCR7.COM)