Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSSI membantah tudingan miring terkait penyerang Arema FC, Cristian Gonzales.
Induk sepak bola Indonesia itu membantah adanya pemaksaan pensiun eks penyerang Timnas Indonesia itu.
Terlebih setelah PSSI melibatkan penyerang Arema FC itu dalam jajaran pelatih Timnas Indonesia U-19.
Sebelumnya, PSSI melalui Ketum PSSI, Edy Rahmayadi memang menunjuk Cristian Gonzales untuk mendampingi Bima Sakti di Timnas Indonesia U-19.
PSSI menjadikan pemain berjuluk El Loco ini sebagai pendamping atau pembimbing di Skuat Garuda Nusantara.
Namun karena penunjukan tersebut muncul tudingan bahwa PSSI memaksa Cristian Gonzales untuk pensiun.
Menanggapi isu ini, PSSI membantah keras.
PSSI, melalui Wakil Ketua Umum, Joko Driyono, menyatakan pemanggilan Gonzales murni bukan pemaksaan.
"Tidak ada yang memaksa tetapi panggilan di Tim Nasional sebagai pelatih saya rasa bukan panggilan yang dipaksakan," ucap Joko Driyono, Senin (27/11/2017).
Bahkan pria akrab disapa Jokdri ini menyebut hal tersebut merupakan komitmen Gonzales dengan Edy Rahmayadi sebelum kompetisi Liga 1 berakhir.