Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Thiago Furtuoso dipastikan tak lagi berseragam Madura United pada musim depan.
Penyerang asal Brasil yang didatangkan dari Bhayangkara FC ini seperti gagal mencapai peforma terbaiknya.
Sehingga pihak klub memilih untuk mencari penyerang baru dan mengakhiri kerja sama dengan Thiago Furtuoso.
"Thiago Furtuoso kami pastikan tidak diperpanjang," jelas Manajer Madura United, Haruna Soemitro, Minggu (3/12/2017).
Hal itu cukup masuk akal melihat Thiago Furtuoso yang minim gol.
(Baca Juga: Febri Hariyadi Ingin Curi Perhatian Mario Gomez)
Sejak didatangkan pada putaran dua (Liga 1) dari Bhayangkara FC, tidak lebih dari tiga gol diciptakannya.
Padahal awal kedatangannya telah diberikan jam terbang oleh Pelatih Madura United, Gomes de Oliviera.
Namun gagal bagi pemain berkepala plontos ini untuk buktikan ketajamannya.
"Madura United masih akan mencari striker yang sesuai kebutuhan tim. Untuk pengganti Thiago, kita sudah ada calon untuk diseleksi," jelasnya.