Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pengundian untuk babak grup Piala AFC 2018 sudah berlangsung pada Rabu (6/12/2017) siang WIB.
Wakil Indonesia yang berlaga di Piala AFC, Persija Jakarta, berada di Grup H pada fase penyisihan grup Piala AFC.
Persija Jakarta bergabung bersama wakil dari Asia Tenggara lainnya yakni dari Singapura, Malaysia, dan Vietnam.
Wakil dari Singapura yang berada satu grup bersama Persija Jakarta adalah Tampines Rovers atau Geylang International.
(Baca Juga: Hasil Lengkap Undian Babak Grup Piala AFC 2018, Wakil Indonesia di Grup Berat)
Sementara itu wakil dari Malaysia di grup tersebut adalah Johor Darul Takzim (JDT) atau Selangor FA.
Terakhir, wakil dari Vietnam yang berada satu grup dengan Persija Jakarta adalah Song Lam Nghe An (SLNA).
Tiga tim yang menemani Persija Jakarta ini merupakan klub-klub yang tangguh di liga-liganya masing-masing.
Fox Sports Asia bahkan melabeli Grup H yang ditempati oleh Persija Jakarta merupakan grup neraka.
Khusus bagi JDT, mereka merupakan kampiun Piala AFC pada musim 2015 lalu saat dilatih oleh Mario Gomez.