Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Ambil Bagian dalam Pengembangan Talenta Muda di Karawang

By Adif Setiyoko - Selasa, 12 Desember 2017 | 07:31 WIB
Ekspresi pelatih tim nasional U-19 Indonesia, Indra Sjafri, dalam laga persahabatan melawan Thailand di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Minggu (8/10/2017). (HERKA YANIS/BOLASPORT.COM)

Mantan pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, berencana untuk ambil bagian dari program pengembangan talenta muda di akademi sepak bola Karawang.

 

Mantan pelatih Bali United tersebut tertarik untuk memajukan sepak bola di Karawang setelah mendapat tawaran dari Wakil Bupati Karawang, Ahmad Zamakhsyari.

Indra Sjafri menerangkan bahwa nantinya akan dijaring 24 bibit pemain dari klub sepak bola di setiap kecamatan.

(Baca Juga: Indra Sjafri Bakal Dirikan Akademi Sepak Bola di Kota Ini)

Seluruh talenta yang berhasil dijaring ini nantinya akan dibagi menjadi dua kelompok, yakni kelompok umur U-17 dan U-19.

"Para pemain ini diproyeksikan akan memperkuat klub Persika Karawang berkompetisi di turnamen liga."

"Pemain ini nantinya punya tanggung jawab besar mengantarkan Persika Karawang masuk dalam Liga 1," ujar Indra Sjafri pada Senin (11/12/2017) dikutip SuperBall.id dan BolaSport.com dari Kompas.com.

Nantinya, pemain sepak bola yang menimba ilmu di akademi ini tidak akan dipungut biaya.

Pihak manajemen Persika Karawang berencana untuk mengatur dan menanggung seluruh biaya kegiatan akademi ini.