Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Naga Mekes Dekati Kiper Asia yang Berpengalaman di Indonesia

By Muhammad Robbani - Rabu, 20 Desember 2017 | 20:36 WIB
Mitra Kukar memperkenalkan Rafael Berges Martin sebagai pelatih baru. Pelatih asal Spanyol itu dikontrak dengan durasi 1 musim. (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Baru dua pemain asing saja yang diklaim Mitra Kukar untuk memperkuat tim pada kompetisi Liga 1 musim 2017.

Dua pemain yang dimaksud berposisi sebagai bek dan penjaga gawang dan sama-sama berpengalaman bermain di Indonesia.

CEO Mitra Kukar, Endri Erawan hanya mau mengungkapkan identitas pemain belakang.

Dia adalah Maurico Leal yang pernah memperkuat Sriwijaya FC dan Persipura Jayapura.

(Baca Juga: Borneo FC Resmi Pinjamkan Terens Puhiri ke Klub Liga Thailand)

Pemain berusia 30 tahun asal Brasil itu sudah diresmikan pihak klub pada akhir November 2017.

Endri Erawan hanya mau menyebutkan petunjuk sang kiper idaman yang tengah masuk daftar buruan.

"Kiper incaran kami akan mengisi slot pemain asing Asia," kata Endri Erawan, di Hotel Harris FX, Jakarta, Rabu (20/12/2017).

"Dia sudah berpengalaman bermain di Indonesia dan berasal dari Korea (Selatan)," ucapnya menambahkan.

Dari petunjuk itu, nama pemain yang dimaksud mengarah ke kiper Persipura asal Korsel yakni Yoo Jae-hoon.