Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bila PSSI memutuskan Piala Presiden 2018 digelar 19 Januari 2018, maka Bali United harus segera memutuskan mendaftar skuat utama atau tidak.
Bali United yang memiliki skuat pemain sebanyak 35 pemain, harus belajar dari Pusamania Borneo FC yang menurunkan skuat lapis kedua (dihuni pemain muda) pada ajang yang sama tahun 2017.
Skuat asuhan Ricky Nelson itu tampil mencapai babak final kontra Arema FC.
Apakah Bali United berani mencoba langkah yang sama seperti Borneo?
"Akan berhitung, kemungkinan bisa meninggalkan Piala Presiden (tim utama)," kata pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro (WCP), Selasa (2/1/2018).
(Baca Juga: Ditinggal Sejumlah Pilar, Simon McMenemy Bakal Pertahankan Pemain Asing Bhayangkara FC Ini)
Widodo menjelaskan, hingga saat ini regulasi kuota pemain di Piala Presiden belum diumumkan.
"Kita masih harus berhitung di situ, pemain muda Bali United bisa tampil di Piala Presiden, kalau memang Bali United lolos kualifikasi Liga Champions Asia (laga pertama kontra Tampines Rovers)," jelas WCP.
Meski rencana menurunkan pemain muda, WCP memberi isyarat bahwa sebagian pemain senior juga akan memperkuat tim itu.
"Pemain senior tetap ada yang dimasukkan dalam tim pemain muda. Stok pemain saat ini memang cukup (ada 35 pemain)," ujarnya.