Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

7 Fakta Duel Persija Jakarta Vs PSMS Medan

By Ramaditya Domas Hariputro - Sabtu, 10 Februari 2018 | 13:53 WIB
Pemain Persija Jakarta (kiri-kanan): Marko Simic, Jaimersn Da Silva, Sandi Darma Suthe, Rohit Chan, dan Novri Setiawan, berpose menjelang dimulainya laga melawan Mitra Kukar pada babak 8 Besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (04/02/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Kedigdayaan Persija Jakarta sebagai tim papan atas Indonesia akan diuji oleh anak-anak PSMS Medan yang berstatus tim promosi Liga 1 musim 2018.

Kedua tim bakal saling jegal pada leg pertama semifinal Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (10/2/2018) malam WIB.

Persija tampak tak memiliki kendala berarti meski baru kehilangan penyerang asing mereka, Ivan Carlos yang mengalami cedera parah.

(Baca Juga: 4 Pemain Papua yang Batal Berkostum Persib Bandung Musim 2018)

Sejauh ini, lini serang Persija merupakan salah satu yang produktif dengan total mencetak 10 gol.

Dari jumlah gol itu, setengah di antaranya adalah buah kerja keras striker andalan mereka, Marko Simic.

Kendati demikian, PSMS nyatanya tak boleh dianggap remeh meski berangkat sebagai tim underdog.


Kiper PSMS Medan, Abdul Rohim, saat tampil melawan Persebaya Surabaya pada babak 8 besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu (03/02/2018) sore.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

PSMS yang banyak dihuni pemain muda nan potensial memiliki daya juang yang cukup apik sejauh Piala Presiden 2018.

Selain catatan di atas, SuperBall.id dan BolaSport.com juga merangkum beberapa fakta lain jelang pertemuan kedua tim ini.

Simak berikut 7 fakta jelang pertandingan dua klub eks perserikatan ini:

(Baca Juga: Pelatih asal Inggris Sebut Gelandang Persipura Ini Jelmaan Gennaro Gattuso)

1. PSMS merupakan satu-satunya tim promosi Liga 1 yang masuk semifinal.

2. Baik Persija atau PSMS sama-sama lolos dari fase grup dengan status runner-up.

3. Baik Persija atau PSMS baru pertama kali menjadi semifinalis Piala Presiden sejak turnamen ini digelar per 2015.

(Baca Juga: Empat Kata Pertama Andik Vermansah setelah Dikontrak Kedah FA)

4. Pertemuan kedua tim malam nanti adalah yang pertama kali untuk musim 2018.

5. Persija dan PSMS sama-sama mengandalkan bomber asing rekrutan terbaru.

Persija mengandalkan Marko Simic, sedangkan PSMS siap memaksimalkan Wilfried Yessoh.

(Baca Juga: Bersama Kedah FA, Andik Vermansah Pilih Nomor Punggung Tak Terduga)

6. Pelatih Persija, Stefano Cugurra, dan pelatih PSMS, Djadjang Nurdjaman untuk pertama kalinya beradu taktik.

7. Persija dan PSMS sama-sama tak memakai markas mereka untuk laga semifinal.

Kedua tim pun memilih untuk menggunakan Stadion Manahan sebagai kandang.

(Baca Juga: Rapor Pemain Indonesia pada Dua Laga Awal Liga Malaysia 2018 - Evan Dimas Paling Sukses)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P