Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dari 16 Pemain Asing yang Dinaturalisasi, Klub Ini yang Paling Banyak Merekrut

By Nina Andrianti Loasana - Rabu, 28 Februari 2018 | 15:00 WIB
Ilija Spasojevic menjalani latihan dalam rangkaian training camp (TC) timnas U-23 Indonesia di Lapangan B, kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (20/2/2018). (FERNANDORANDY/BOLASPORT.COM)

Persib Bandung saat ini memiliki 3 pemain naturalisasi yaitu Kim Kurniawan, Victor Igbonefo, dan Sergio Van Dijk.

Kim Kurniawan sendiri merupakan gelandang berkebangsaan Jerman yang telah membela Maung Bandung sejak 2016

Sementara Victor Igbonefo merupakan stopper baru Persib yang pernah membela klub-klub seperti Persipura Jayapura, Arema Cronus, dan Nakhon Ratchasima FC.

5. Sriwijaya FC


Gelandang Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra, merayakan gol yang ia cetak ke gawang PSMS Medan dalam laga perebutan tempat ketiga Piala Presiden 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (17/2/2018).(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Sriwijaya FC memiliki cukup banyak pemain naturalisasi musim ini, yaitu Bio Paulin, Alberto Goncalves, dan Esteban Vizcarra.

Bio Paulin merupakan pemain naturalisasi asal kamerun yang pernah membela Persipura Jayapura dan PS Polri.

Esteban Vizcarra merupakan eks pemain Semen Padang dan Arema FC yang dikontrak Sriwijaya FC pada November 2017.

Saat ini pemain asal Argentina ini tengah menjalani proses naturalisasi. Sementara itu, Alberto Goncalves yang berdarah Brasil juga baru saja dinaturalisasi tahun ini.

6. Bali United