Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer Liga 1, Pemain Terbaik Akhirnya Merapat ke Klub Ini

By Metta Rahma Melati - Jumat, 2 Maret 2018 | 10:01 WIB
Logo Liga 1 (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Pada bursa transfer pemain Liga 1, Pemain Terbaik Liga Indonesia musim 2007-2008 merapat ke salah satu tim besar Liga 1, yaitu Madura United.

Sebelum kompetisi Liga Indonesia di semua kasta bergulir, klub-klub peserta khususnya Liga 1 terus menambah kekuatan mereka.

SuperBall.id dan BolaSport.com merangkum tiga nama yang segera merapat ke tim kontestan Liga 1.

Berikut daftar transfer pemain Liga 1 terkini:

1. Zah Rahan Krangar

Zah Rahan Krangar dikabarkan merapat ke tim besutan Milomir Seslija.

Sebelumnya pemain asal Liberia itu dirumorkan akan bergabung dengan Bhayangkara FC dan PSMS Medan.

(Baca Juga: VIDEO - Rezaldi Hehanusa Disanjung Habis-habisan di Televisi Internasional)

"Zah Rahan hari ini dijadwalkan akan merapat ke Surabaya. Secara administrasi proses untuk mendatangkan Zah Rahan di klub ini sudah beres," kata manejer Madura United, Haruna Soemitro, Jumat (2/3/2018) dilansir SuperBall.i ddan BolaSport.com dari Jatim.tribunnews.com.

Zah Rahan pernah meraih gelar Pemain Terbaik Liga Indonesia 2007-2008.

2. Dilshod Sharefetdinov

Pemain asal Uzbekistan itu bergaung dengan PSMS Medan yang sedang melakukan pemusatan latihan di Yogyakarta.

“Yang masuk Dilshod, kalau yang lain masih trial."

"Biar dicoba dulu, semua pemain juga belum didaftarkan,” kata Julius Raja, sekretaris umum (sekum) PSMS Medan.

3. Frengky Kogoya

PSMS Medan mendatangkan satu pemain untuk mengisi slot pemain muda, yaitu Frengky Kogoya.

Frengky Kogoya masih berusia 20 tahun dan bermain di posisi sayap kiri.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P