Lechia Gdansk Dapat Untung Besar setelah Merekrut Egy Maulana

By Nina Andrianti Loasana - Selasa, 13 Maret 2018 | 15:44 WIB
Egy Maulana Vikri bersama tim barunya asal Polandia, Lechia Gdansk (twitter.com/LechiaGdanskSA)

Komentar dari suporter Indonesia semakin dominan memenuhi setiap postingan Lechia Gdansk.

Sehingga, di kolom komentar lebih banyak komentar berbahasa Indonesia.

2. Followers

Pada hari Jumat (9/3/2018), hasil pantauan SuperBall.id dan BolaSport.com menyebutkan bahwa pengikut (followers) Lechia Gdansk di Instagram baru sekitar 26 ribu orang saja.

Pada Senin (12/3/2018), akun tersebut telah mendapatkan 117 ribu pengikut, alias mengalami peningkatan hampir 5 kali lipat.

Hal ini menjadikan Lechia sebagai klub sepak bola dengan pengikut terbanyak kedua di Polandia.

Mereka hanya kalah dari tim raksasa, Legia Warsawa, yang memiliki pengikut 137 ribu.

Mengingat warganet Indonesia yang jumlahnya sangat banyak dan terus berdatangan, jumlah follower Lechia Gdansk pun meningkat pesat.

Sampai Selasa (13/3/2018), follower Lechia Gdansk sudah melewati Legia Warsawa.