Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim kebanggaan masyarakat Pulau Dewata itu akan menghadapi Yangon United pada 11 April 2018 dan Global Cebu pada 25 April 2018.
Jika di dua sisa laganya itu meraih kemenangan, poin yang akan diraih Bali United adalah 11.
Duel Penentuan
Pada laga lain Piala AFC 2018 dengan kick-off berjarak 1,5 jam dari Bali United, Global Cebu di luar dugaan sukses menaklukkan Yangon United dengan skor 2-1.
FULL-TIME @GlobalCebuFC (PHI) 2-1 Yangon United
Global end Yangon United's perfect run in the #AFCCup2018! #GCBvYGU pic.twitter.com/0wU3etSt2y
— AFC Cup (@AFCCup) 13 Maret 2018
Meski kalah, Yangon United masih menjadi pemuncak klasemen Grup G Piala AFC 2018 dengan 9 poin.
Sedangkan Global Cebu berada di posisi keempat dengan mengemas 4 poin.
Group G standings after the latest round of #AFCCup2018 fixtures! pic.twitter.com/3CT1ZgsC5f
— AFC Cup (@AFCCup) 13 Maret 2018
Duel Yangon United kontra Bali United di Stadion Thuwunna, Yangon, 11 April 2018 pukul 15.30 WIB, bisa menjadi penentuan juara Grup G.
Jika Bali United menang, maka klub itu akan mengoleksi 8 poin dan Yangon United tetap 9 poin.
Nah, setelah itu, Bali United tak boleh membuang peluang menang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, 25 April pukul 20.00 WIB, saat menjadmu Global Cebu.