Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Essien Buat Sepak Bola Indonesia Mendunia, Ini yang Dikatakannya pada Media Asing

By Kautsar Restu Yuda - Selasa, 27 Maret 2018 | 18:07 WIB
Gelandang Persib Bandung, Michael Essien, saat melawan Sriwijaya FC di Piala Presiden 2018, Selasa (16/1/2018). (HERKA YANIS/BOLASPORT.COM)

Meski akhirnya berpisah dengan Persib Bandung, Michael Essien hampir menyamai rekor pribadi yang pernah dicetak bersama Chelsea dan Olympique Lyon.

Persib memilih mendatangkan Jonathan Bauman dan mendepak Michael Essien guna memenuhi kuota empat pemain asing.

Meski didepak, Essien baru saja menyanjung sepak bola Indonesia.

“Saya cukup menikmati musim pertama saya di sana (Indonesia). Itu bukan tempat yang mudah (untuk berkarier),” kata Essien kepada program Premier League Today, dikutip SuperBall.id dan BolaSport.com dari Ghana Soccer Net.

(Baca Juga:  Dicandangkan Persib Saat Lawan PS Tira, Jonathan Bauman Akhirnya Cetak Gol)

"Semuanya sangat berbeda, tidak bisa dibandingkan dengan Eropa, dan kami melakukan perjalanan sejauh ini untuk permainan jadi itu tidak mudah tetapi mereka sangat fanatik tentang sepak bola," ujar Essien.

Pernyataan Essien perihal musim pertama di Persib cukup masuk akal.

Pemain berusia 35 tahun hampir mengulangi pencapaian pribadinya dalam urusan gol di liga domestik.

Bersama Persib, Essien mencetak lima gol pada Liga 1 2017.

(Baca Juga: Tak Hanya Suporter, Hal Inilah yang Membuat Michael Essien Makin Cinta Sepak Bola Indonesia)

Jumlah tersebut hanya berselisih satu angka dari catatan gol terbanyak Essien dalam satu musim di liga domestik.

Essien mencetak enam gol semusim pertama kali saat membela klub Prancis, Olympique Lyon, pada musim 2002-2003.

 

 

Bintang asal Ghana itu kembali mengulangi rekor itu saat berseragam Chelsea musim 2007-2008.

Andai diberi kesempatan satu musim lagi, bukan tidak mungkin Essien melewati rekor pribadinya.

Masa depan Essien hingga kini belum jelas.

 

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P