Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek PSMS Medan Ketagihan Cetak Gol dari Situasi Set Piece

By Gangga Basudewa - Sabtu, 14 April 2018 | 14:27 WIB
Bek PSMS Medan, Reinaldo Lobo, dalam latihan terakhir di Stadion Kebun Bunga,Kamis (12/4/2018) sore. (ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM)

Stoper PSMS Medan, Reinaldo Lobo sudah mengoleksi satu gol untuk untuk timnya.

Bahkan Lobo lebih unggul soal cetak gol ketimbang striker PSMS Wilfried Yessoh yang belum sekalipun menciptakan gol.

Bersua PSIS Semarang Minggu (15/3) nanti Lobo berhasrat untuk kembali mencoba keberuntungan itu.

Bola-bola mati yang didapat timnya, ia akan coba maju untuk berduel di udara.

"Khususnya dalam tendangan sudut dan tendangan bebas tentu saya berharap bisa bergerak tepat sasaran dan mencetak gol."

(Baca Juga: Kapten Disanksi, Sang Raja dari Persib Bakal Kembali)

"Saya akan berusaha memanfaatkan bola-bola mati itu ketika kami dapat kesempatan," katanya, Jumat (13/4/2018).

Lobo berhasil ciptakan gol saat bentrok dengan Persija Jakarta pada pekan lalu.

Ia menang duel di udara saat memanfaatkan tendangan sudut.

Koleksi satu golnya lewat sundulan itupun membuatnya ketagihan.

Pemain asal Brazil ini memang lebih unggul dengan postur tubuhnya yang tinggi.

Sehingga ketika ada bola-bola set piece, ia selalu maju ke depan.

"Kalau berhasil ciptakan gol itu mungkin saya beruntung. Saya tidak mau terlalu fokus untuk ciptakan gol lawan PSIS nanti, karena kami butuh kemenangan," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P