Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Skuat Sriwijaya FC kembali bertingkah konyol dengan menaiki angkot ketika akan berlatih di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Jumat (20/4/2018).
Para pemain Sriwijaya FC memiliki caranya tersendiri untuk memupuk kesolidan satu sama lain.
Dalam unggahan Instagram Sriwijaya FC terlihat skuat Laskar Wong Kito menaiki angkot menuju tempat latihan di Stadion Gelora Bung Tomo.
Lebih lucunya lagi adalah ketika sang kapten, Hamka Hamzah kembali bertingkah konyol di hadapan skuat Sriwijaya.
(Baca Juga: Ungkapkan Rasa Cinta pada Persija, The Jakmania Minta Simic Tolak Besiktas)
Bek tangguh Sriwijaya ini berpuras-pura menjadi seorang kondektur dari angkot yang akan dinaiki punggawa Sriwijaya menuju tempat latihan.
Mantan bek Timnas Indonesia tersebut memang sering melakukan tingkah laku kocak bersama tim.
Sebelumnya Hamka Hamzah juga sempat berakting menjadi penjual obat kapur ketika transit perjalanan pada pekan ketiga Liga 1 2018.
Tingkah kocak para pemain Laskar Wong Kito ini tidak sebanding dengan prestasi tim yang tengah terpuruk pada dua pekan terakhir.
Sriwijaya menelan kekalahan pada pekan ketiga melawan Madura United dengan skor 0-3 dan imbang 2-2 pada pekan keempat kala menjamu Persipura Jayapura.
Pada pekan kelima, Sriwijaya FC akan bertandang ke markas Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo pada Minggu (22/4/2018).
Keuntungan sedikit berpihak pada kubu Laskar Wong Kito setelah Persebaya harus kehilangan dua bek tangguh mereka Otavio Dutra dan Rachmat Irianto yang tengah mengalami cedera.