Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tidak ada rasa gentar dalam diri Bayu Gatra lantaran harus menghadapi Persib Bandung. Bagi winger Madura United tersebut, Persib adalah tim besar tetapi dia tetap bertekad untuk mendapatkan tiga poin.
Madura United akan menjamu Persib pada pekan ketujuh Liga 1 2018, Jumat (4/5/2018).
Laga ini akan terlaksana di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, mulai pukul 15.30 WIB.
Bayu tidak menampik jika pertandingan melawan Persib akan berjalan menyulitkan mereka.
(Baca Juga: Dulu Lawan, Kini Legenda Real Madrid Jadi Murid Mauricio Pochettino)
Namun, pemain berusia 26 tahun bertekad untuk meraih kemenangan.
Sebab, tidak alasan untuk tidak menang saat bermain di kandang dan di depan fan setia Madura United.
“Kami akan bermain di kandang melawan Persib Bandung. Lawan adalah tim besar dan notabene punya banyak pemain bagus," kata Bayu Gatra.
(Baca Juga: Berkah Dirasakan Pemain Malaysia seusai Bobol Persija, Karena Berpeluang Diikat Klub Jepang)
"Tetapi, kami main di rumah dan akan berjuang mati-matian,” ucapnya pada sesi jumpa pers, Kamis (3/5/2018) sore.
Sebuah kiriman dibagikan oleh TABLOID BOLA (@tabloid_bola) pada
“Kami ingin berada di papan atas lagi dan Insy Allah akan berusaha mendapatkan tiga poin lawan Persib di kandang,” ucap Bayu.
Madura United berada di posisi ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan 10 poin.
Jika mampu meraih tiga poin pada laga melawan Persib, maka Laskar Sape Kerap punya kans untuk berada di puncak klasemen mengusur Persipura yang bermodal nilai 11.
(Baca Juga: Final Liga Europa Marseille Vs Atletico Madrid, Prancis Lawan Spanyol Episode 2)
Bayu melihat kans mendapatkan poin penuh terbuka. Apalagi, kondisi mental para pemain kini sudah bagus.
Selain punya rekor bagus selalu menang di kandang, hasil imbang melawan tuan rumah Borneo FC juga membuat mental pemain meningkat.
“Alhamdulillah, persiapan kami untuk melawan Persib cukup matang setelah dapat satu poin di Samarinda,” tutur Bayu.