Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentar Bambang Pamungkas soal Peluang Persija jadi Juara Piala AFC 2018

By Lola June A Sinaga - Senin, 7 Mei 2018 | 18:05 WIB
Penyerang Persija, Addison Alves, merayakan gol kontra Song Lam Nghe An bersama Fitra Ridwan (kiri) dan Bambang Pamungkas, pada laga Grup H Piala AFC di Stadion Utama GBK, Rabu (14/3/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM )

"Di Piala AFC, prioritas utama kami adalah lolos ke fase berikutnya, setelah itu, nanti kita lihat," ujar penyerang yang akrab disapa Bepe itu.

"Tapi, tentu saja kami ingin melaju sejauh mungkin. Juara, mengapa tidak?"

Meski terkenal sebagai bintang Persija Jakarta, Bambang Pamungkas tak punya target pribadi.

"Sepanjang tim meraih hasil baik, saya tak peduli siapa yang mencetak gol," ungkap Bepe.

Bambang Pamungkas sudah pernah bermain di Piala AFC, tepatnya 12 tahun lalu bersama Selangor FA.

Kala itu, Bambang Pamungkas berhasil membawa Selangor FA ke 8 besar, lalu kalah dari klub Lebanon, Nejmeh SC.

Namun, Bepe mengakui ada peningkatan besar dalam turnamen ini.

Menurut Bepe, meraih 8 besar bukan tugas mudah, tapi tak mustahil.

Sebagai pemain berpengalaman di Persija, Bepe kemudian memberikan nasihat kepada para pemain muda.

"Teruslah bermimpi, terus belajar, dan terus bekerja keras." lanjut Bepe.

"Jika mereka melakukan semua itu, hasilnya akan datang," pungkasnya.

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P